Gpinkom Weblog

Forum Insan Komputer

Varian mikroprosesor Intel Atom

Sampai dengan bulan April 2009, Intel telah memproduksi beberapa varian mikroprosesor Intel Atom, yaitu:

  • Mikroprosesor nettop single core Intel Atom bernama sandi Diamondville
  • Mikroprosesor nettop dualcore Intel Atom bernama sandi Diamondville
  • Mikroprosesor netbook single core Intel Atom bernama sandi Diamondville
  • Mikroprosesor MID (UMPC) single core Intel Atom bernama sandi Silverthorne.

Seluruh varian ini diproduksi menggunakan teknologi fabrikasi 45 nanometer. Sebenarnya, penggunaan nama sandi (codenamed) Diamondville dan Silverthorne untuk mikroprosesor Intel Atom, telah diumumkan oleh Intel pada tanggal 2 Maret 2008 (sebulan sebelum mikroprosesor Intel Atom dirilis untuk pertama kalinya).
Seperti terlihat di atas, bahwa mikroprosesor Intel Atom Diamondville untuk nettop terbagi menjadi dua versi, yaitu versi single core dan versi dual core. Masing-masing memiliki spesifikasi yang berberda.

A. Mikroprosesor nettop single core Intel Atom bernama sandi Diamondville

Mikroprosesor Intel Atom 230 Diamondville

Mikroprosesor Intel Atom 230 Diamondville

Mikroprosesor Intel Atom Diamondville untuk nettop versi single core diberi kode nomor seri 2xx, sehingga disebut Intel Atom seri 200. Mikroprosesor yang pertama kali dirilis tanggal 3 Juni 2008 adalah Intel Atom 230. Luasan core (die size) mikroprosesor ini adalah 25,96 mm2. Luasan mikroprosesornya sendiri (package size) adalah 22 mm x 22 mm. Mikroproprosesor tersebut didesain menggunakan soket Micro FCBGA (437 pin), mendukung penggunaan teknologi MMX, SSE, SSE2, SSE3, SSSE3, Intel 64, XDbit, dan teknologi Hyper-Threading. Nilai VCore-nya 0.9 – 1,1625 Volt dengan TDP 4 Watt. Sayangnya, mikroprosesor tersebut tidak dilengkapi teknologi Intel VT ataupun SSE4.
Pembuatan mikroprosesor ini, selain dirancang untuk nettop, juga dimaksudkan untuk netbook. Di pasaran, ditemukan beberapa produk netbook yang menggunakan mikroprosesor Intel Atom 230 Diamondville.

A.1. Chipset untuk mikroprosesor single core Intel Atom Diamondville
Intel juga memproduksi beberapa tipe chipset untuk dipasangkan dengan mikroprosesor Intel Atom 230. Chipset-chipset tersebut antara lain:

  • Intel 945GC Express dengan 82801 GB I/O Controller Hub 7 (ICH7)
  • Intel 945GC Express dengan 82801 GDH I/O Controller Hub 7 (ICH7DH)
  • Intel 945GC Express dengan 82801 GR I/O Controller Hub 7 (ICH7R)

Nilai TDP ketiga chipset tersebut 29,5 Watt. Nilai ini didasarkan pada nilai maksimum pada kondisi yang tidak menguntungkan. Nilai TDP yang sesungguhnya dapat lebih kecil dari nilai yang disebutkan, terutama jika I/O untuk chipset tidak seluruhnya digunakan.
Baca lebih lanjut

Mei 17, 2010 Posted by | artikel, Intel | , , , , , , , , , , , , , , , , | 4 Komentar

MIKROPROSESOR INTEL ATOM

logo intel atom

logo intel atom

Intel Atom adalah nama salah satu jenis mikroprosesor golongan x86 dan x86-64 buatan Intel Corporation. Mikroprosesor ini secara fisik berukuran sangat kecil, bahkan di-klaim sebagai mikroprosesor yang memiliki ukuran terkecil pada tahun 2008. Dapat dikatakan bahwa pada tahun tersebut, Intel Atom merupakan hasil revolusi perusahaan Intel dalam manufaktur mikroprosesor. Tidak hanya sekedar dimensi fisiknya yang kecil, transistor yang terintegrasi di dalam prosesornya pun juga berukuran sangat kecil. Konsumsi dayanya sangat rendah sehingga dikenal sebagai prosesor yang hemat daya/hemat energi. Ukuran luas core mikroprosesor ini, hingga April 2009, berkisar 25 mm2 sampai 51, 92 mm2 bergantung jenis atau model mikroprosesornya. Setiap mikroprosesor dapat mengandung 47 juta transistor atau lebih. Dalam operasionalnya, ada yang memerlukan daya hanya 8 Watt, 4 Watt, 2,5 Watt dan bahkan lebih kecil dari satu Watt, yaitu 160 mili Watt (0,16 Watt). Kebutuhan daya sebesar ini memang jauh lebih rendah dibandingkan mikroperosesor lain buatan Intel, misalnya golongan mikroprosesor mobile seperti Pentium M, Core Solo, Core duo, Core 2 Duo, Celeron yang juga dikenal hemat energi.. Mikroprosesor Intel Atom memang sangat cocok untuk komputer mobile atau komputer berukuran mini seperti UMPC/MIDs, Nettop dan Netbook, karena sangat hemat energi yang bermakna sangat hemat dalam penggunaan batterai, dan tidak begitu panas. Dengan demikian, notebook yang menggunakan mikroprosesor Intel Atom dapat dioperasikan dalam waktu yang lebih lama karena energi dalam batterai dapat bertahan lebih lama. Selain dikenal sebagai prosesor hemat energi (low power), Intel Atom juga dikenal sebagai prosesor yang murah harga atau biayanya (low cost).
Mikroprosesor Intel Atom diproduksi dengan tujuan utama sebagai perangkat yang digunakan untuk akses internet yang mudah dibawa kemana-mana (mobile internet devices)/ultra mobile PC, nettop, netbook dan telepon pintar (smart phones) dengan konsumsi daya yang rendah.
Mikroprosesor Intel Atom dirilis pertama kali pada bulan April 2008. Mikroprosesor tersebut diberi nama sandi (corenamed) Silverthorne yang diproduksi untuk perangkat UMPC (Ultra Mobile PC) atau MIDs (Mobile Internet Devices). Model atau nama prosesornya menggunakan kode Z, misalnya mikroprosesor Intel Atom Z500 dan Intel Atom Z510.
Kurang lebih dua bulan kemudian, Juni 2008, Intel merilis lagi mikroprosesor Intel Atom yang diberi nama sandi Diamondville yang diproduksi untuk perangkat netbook dan nettop. Netbook tersebut merupakan komputer versi notebook yang harganya murah (low-cost notebook), sedangkan nettopnya adalah komputer versi desktop berharga murah (low-cost desktop). Model atau nama mikroprosesor yang diproduksi untuk netbook diberi kode N, misalnya mikroprosesor Intel Atom N270. Contoh produk komputer (PC) yang menggunakan Intel Atom Diamondville sebagai prosesornya adalah:

daftar atom

Contoh produk komputer (PC) yang menggunakan Intel Atom Diamondville

Intel juga menyatakan bahwa mikroprosesor Silverthorn dan Diamondville dibuat menggunakan mikroarsitektur yang sama, yaitu mikroarsitektur Nehalem. Pernyataan ini secara resmi diumumkan oleh Intel pada musim semi tahun 2008 di Shanghai.
Baca lebih lanjut

Mei 3, 2010 Posted by | artikel, Intel | , , , , , , , | 1 Komentar